Visi
Mengembangkan Pendidikan Bahasa Indonesia Multivarian yang Unggul Berbasis Riset dan Berdaya Saing Internasional
Misi
- Melaksanakan pembelajaran bahasa Indonesia Multivarian berbasis riset yang berdaya saing nasional dan internasional.
- Mengembangkan pendidik profesional, peneliti madya, dan wirausahawan bidang pendidikan bahasa Indonesia Multivarian berdaya saing internasional.
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat bidang pendidikan bahasa Indonesia Multivarian dengan memanfaatkan hasil penelitian.
- Melaksanakan perencanaan, sistem informasi, dan kerjasama program studi yang mendukung pendidikan bahasa Indonesia Multivarian yang berkualitas.
- Melaksanakan sistem tata kelola program studi yang mendukung pendidikan dan pembelajaran bahasa Indonesia Multivarian yang berkualitas.
Tujuan
- Menghasilkan pendidik madya, peneliti madya, dan wirausahawan pendidikan bahasa Indonesia Multivarian yang unggul dan berdaya saing internasional.
- Menghasilkan produk riset yang mendukung pembelajaran bahasa Indonesia Multivarian yang berkualitas yang dipublikasi pada jurnal nasional dan internasional.
- Memasyarakatkan produk penelitian melalui pengabdian kepada masyarakat bidang pendidikan bahasa Indonesia Multivarian yang bermanfaat untuk masyarakat dan atau dipublikasikan pada jurnal ilmiah.
- Melaksanakan tridharma perguruan tinggi yang mendukung kerja sama dan sistem tata kelola pendidikan bahasa Indonesia multivarian yang unggul berdaya saing nasional dan internasional.
- Melaksanakan tata kelola yang baik baik dalam bidang pembelajaran bahasa Indonesia multivarian untuk mendukung tridharma yang unggul dan berdaya saing internasional.
Strategi
- Mempromosikan program studi baik secara luring maupun daring melalui berbagai cara kepada semua pihak (stakeholders)
- Mengembangkan kurikulum program studi yang berstandar SN-Dikti.
- Melaksanakan kerja sama dengan semua pihak guna mendukung pencapaian visi-misi dan tridharma program studi.
- Meningkatkan mutu dan kolaborasi penelitian yang mendukung visi-misi program studi.
- Meningkatkan produk dan publikasi nasional dan internasional dosen.
- Mendorong penguatan kapasitas dosen dalam bidang tridharma perguruan tinggi.
- Meningkatkan mutu kegiatan pengabdian kepada masyarakat dan publikasi hasil penelitian dalam bidang pendidikan bahasa Indonesia multivarian yang bermanfaat bagi masyarakat.
- Mendorong mahasiswa untuk melaksanakan penelitian kompetitif nasional yang mendukung pencapaian visi-misi dan payung penelitian program studi.
- Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menulis proposal penelitian dan artikel publikasi jurnal nasional dan internasional.
- Mengembangkan sistem tata kelola yang efektif dan efesien guna menciptakan layanan yang profesional.
- Meningkatkan kemampuan bahasa asing mahasiswa guna mendukung pencapaian visi-misi program studi.
- Memberikan penguatan kapasitas program studi guna meningkatkan status akreditasi secara kontinyu.