Mataram, 12 Maret 2023 – Dalam upaya meningkatkan jiwa kepemimpinan dan organisasi, maka HMPS Pendidikan Sosiologi mengadakan kegiatan DIKLAT dengan tema “Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan yang Berintegritas Untuk HMPS Pendidikan Sosiologi yang Berkualitas”

Diklat pengurus baru HMPS Pendidikan Sosiologi 2023 merupakan kegiatan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan pengurus terkait himpunan. Dalam kegiatan tersebut juga akan memuat penyelenggaraan pembelajaran dan pelatihan bagi pengurus himpunan yang baru bergabung tentang strategi berorganisasi dalam berorganisasi sebagai bekal dalam mengemban tugas dan amanah selama kepengurusan. Strategi berorganisasi tersebut tidak hanya berfokus pada pengetahuan akan organisasi, melainkan berusaha untuk menumbuhkan sikap sosial dan kepemimpinan yang baik kepada pengurus himpunan.

Rangkaian kegiatan dalam acara ini adalah, acara dibuka oleh MC kemudian dilanjutkan dengam pembacaan kalam ilahi danlanjut ke acara selanjutnya yaitu menyanyikan lagu indonesia raya serta yang terakhir adalah sambutan – sambutan, mulai dari laporan ketua panitia, sambutan kepala departemen BOM, sambutan ketua umum, dan terakhir pembacaan doa.

Setelah kegiatan dibuka oleh MC selanjutnya acara di alihkan ke Moderator. Moderator memipin jalannya diskusi dari materi yang akan disampaikan oleh ketiga pemateri. Pemateri pertama tentang Ke – HMPSan yang disampaikan oleh Haruman, SP.d. Pemateri kedua tentang Managmen Waktu disampaikan oleh Aprianto, S.Pd dan pemateri terakhir disampaikan oleh Martoni Ira Malik tentang Leadership dalam Organisasi. Acara terakhir setelah penyampaian materi adalah sesi tanya jawab dan selanjutnya acara ditutup oleh moderator.

Berita lainnya