[], [25/5/2023] – Universitas Mataram merayakan peringatan Dies Natalis ke-8 mereka dengan sebuah acara spektakuler yang menampilkan kuliah umum dari pemateri hebat yang ahli dibidangnya, Prof.Dr.A.Wahab Jufri M.Sc dan Prof.Dr.Drs.Syafruddin MS. Acara ini menjadi salah satu sorotan dalam perayaan yang penuh semangat ini.

Dalam kuliah umum yang menggugah pikiran tersebut, Prof.Dr.A.Wahab Jufri M.Sc Menguliti tentang hiruk-pikuk pendidikan di Indonesia. Kuliah tersebut menghadirkan wawasan yang mendalam tentang masih perkembangan pendidikan terkini serta peranan ilmu pengetahuan dan teknologi.Penyampaian materi ke dua digaungkan oleh Prof.Dr.Drs.Syafruddin MS tentang rekonstruksi pendidikan Indonesia dengan fokus membahas kendala dan tantangan dalam dunia pendidikan terlebih lagi di negara berkembang seperti Indonesia ini.

Dekan FKIP, Drs. L. Zulkifli, memberikan selamat sekaligus apresiasi atas terselenggaranya kegiatan kuliah umum dalam rangka Dies Natalis tersebut. Dirinya menekankan peran dan kontribusi mahasiswa, khususnya yang ada di lingkungan FKIP Universitas Mataram untuk lebih banyak belajar mandiri, tidak terlalu berharap dari dosen, mengingat era sekarang merupakan era disrupsi, informasi berseliweran tanpa batasan.

Selain kuliah umum, perayaan Dies Natalis mencakup berbagai acara termasuk pameran seni mahasiswa, pertunjukan musik, dan diskusi panel dengan alumni sukses universitas. Ini memberikan kesempatan bagi komunitas universitas untuk merayakan prestasi mereka, berbagi pengalaman, dan merenungkan masa depan.

Mengakhiri perayaan ini adalah pemberian penghargaan kepada dosen, mahasiswa, dan alumni yang telah memberikan kontribusi luar biasa bagi universitas dan masyarakat. Acara tersebut mencerminkan semangat dan tekad universitas dalam terus berinovasi dan memberikan dampak positif dalam dekade-dekade mendatang.

Dies Natalis ke-8 Universitas Mataram ini adalah momen bersejarah yang memperkuat komitmen mereka dalam memberikan pendidikan berkualitas dan berkontribusi pada perkembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat. Semoga universitas ini terus sukses dan memberikan inspirasi bagi semua yang terlibat.

Berita lainnya