Mataram, 27 Oktober 2024 – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Universitas Mataram (Unram). Salah satu mahasiswa Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn), Vega Novia Asrila, berhasil meraih gelar sebagai Duta Lingkungan NTB Bahari 2024. Gelar ini diraih Vega dalam ajang Pemilihan Duta Lingkungan NTB yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang bertempat di Ballroom Kantor Wali Kota Mataram.

Pencapaian ini mendapat apresiasi khusus dari Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Drs. Lalu Zulkifli, M.Si., Ph.D., yang menyatakan kebanggaannya atas prestasi yang diraih Vega. Menurutnya, penghargaan ini tidak hanya membawa nama baik Vega, tetapi juga turut mengharumkan nama Unram di kancah provinsi, khususnya dalam bidang lingkungan. “Keberhasilan ini menunjukkan komitmen mahasiswa FKIP dalam upaya pelestarian lingkungan, sekaligus menginspirasi mahasiswa lain untuk terus berprestasi,” ungkap Dekan.

Dalam ajang tersebut, Vega melalui berbagai tahap seleksi ketat, menunjukkan kompetensi dan komitmennya dalam bidang lingkungan, terutama sektor bahari yang menjadi fokus utama program duta lingkungan tahun ini. Sebagai Duta Lingkungan NTB Bahari 2024, Vega diharapkan dapat aktif mengampanyekan kesadaran lingkungan, terutama dalam menjaga ekosistem laut dan pantai di wilayah NTB.

Pencapaian ini diharapkan dapat memberikan motivasi bagi seluruh mahasiswa di Unram untuk semakin aktif dalam kegiatan-kegiatan positif dan berkontribusi bagi masyarakat. Dengan semangat yang ditunjukkan Vega, Unram optimis untuk terus mendukung mahasiswanya dalam berkontribusi pada program-program keberlanjutan lingkungan.