Pada tangggal 12 Juni 2019 FKIP Universitas Mataram menggelar yudisium mahasiswa program Magister dan Sarjana . acara ini dilangsungkan di ruang sidang I lantai 3 gedung A FKIP Universitas Mataram. Acara ini dihadiri oleh Bapak Dekan FKIP Universitas Mataram beserta jajaran Wakil Dekan. Tampak hadir pula kepala program studi dari masing masing program studi yang ada di FKIP Universitas Mataram, selain itu acara ini dihadiri oleh jajaran pejabat di lingkungan FKIP Universitas Mataram.

Acara dimulai dengan sambutan dari Dekan FKIP Universitas Mataram, Bapak Prof. Drs. H. A. Wahab Jufri, M.Sc., kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang diikuti oleh lagu MARS FKIP Universitas Mataram. Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan dan ucapan terima kasih yang diwakili oleh salah seorang dari mahasiswa peserta yudisium.

Acara kemudian berlanjut dengan pemberian piagam penghargaan dan surat tanda lulus bagi mahasiswa lulusan terbaik dari masing – masing jurusan oleh Bapak Dekan FKIP Universitas Mataram yang kemudian dilanjutkan dengan pemberian surat tanda lulus per masing masing program studi yang diberikan oleh kepala program studi yang bersangkutan.

Pada yudisium periode kali ini terdapat total 146 lulusan yang terdiri dari mahasiswa lulusan program Magister dan Sarjana. Sementara kategori lulusan terbaik diraih oleh :

No. Nama NIM Program Studi IP Peringkat
1. Astrit Maria I2J017002 Magister Pendidikan Bahasa Inggris 3,83 Cum Laude
2. Etika Laillaturahmah E1E015023 Pend. Guru Sekolah Dasar 3,99 Cum Laude
3. Indah Arie Purnama E1S014026 Pendidikan Sosiologi 3,91 Sangat Memuaskan
4. Dewi Ayu Tri Anjani E1D115019 Pendidikan Bahasa Inggris 3,89 Cum Laude
5. Defi Kamilia E1R015008 Pendidikan Matematika 3,87 Cum Laude
6. Dewi Permata Sari E1C015015 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 3,85 Cum Laude
7. Lalu Ardian Gunawan E1M015039 Pendidikan Kimia 3,60 Sangat Memuaskan
8. Jannatul Ma’wa Alawiyah E1F014017 Pendidikan Anak Usia Dini 3,58 Sangat Memuaskan
9. Tria Wulandari E1Q015069 Pendidikan Fisika 3,55 Cum Laude
10. Maratun Karimah E1B014027 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3,24 Sangat Memuaskan

Selamat kami ucapkan kepada para peserta yudisium periode semester genap Tahun ajaran 2018/2019 semoga senantiasa bisa menjadi pendidik yang ahli dan professional di bidangnya. (RRS)

Bagikan berita ini!

Berita lainnya