Mataram, 11 September 2019. Pada hari ini FKIP univeristas Mataram telah melaksanakan gelaran acara Yudisium tahun akademik 2018/2019. Acara berlangsung di aula lantai 3 gedung A FKIP Universitas Mataram. Acara dihadiri oleh Bapak Dekan FKIP, Jajaran Wakil Dekan FKIP Universitas Mataram serta Ketua jurusan dan ketua prodi yang ada di lingkungan FKIP Universitas Mataram. Pada acara yudisium kali ini ada total 185 mahasiswa yang terdiri dari mahasiswa Program Studi Sarjana dan Magister  yang di yudisium.

Dalam sambutannya Bapak Dekan Universitas Mataram memberikan ucapan selamat kepada seluruh peserta yudisium dan berharap semoga kedepannya lekas mendapatkan pekerjaan. Apapun pekerjaan yang nantinya atau sudah didapatkan harus senantiasa disyukuri dan dikerjakan dengan baik. Kemudian Bapak Dekan pun berpesa bahwa di era yang sekarang, tantangan harus kita hadapi, jangan gentar ataupun cengeng. Semoga kedepannya sedikit demi sedikit kita menuju arah perubahan dan semoga FKIP menjadi lebih berjaya lagi.


Adapun pada yudisium kali ini dan seterusnya, para peserta yudisium diberikan konsumsi berupa penganan jajanan agar peserta lebih berkonsentrasi dan lebih khidmat dalam mengikuti acara yudisium.

Selamat kami ucapkan kepada para peserta yudisium semoga kedepannya anda senantiasa sukses dalam perjalanan karir anda sekalian

Bagikan berita ini!